Di jogja terkenal dengan wisatanya yang sangat menarik untuk di kunjungi. Selain manarik, tempat wisatanya juga sangat bagus dan mengandung unsur unsur nilai pengetahuan seperti nilai sejarah, religi, pendidikan, dan masih banyak lagi. kali ini aku akan membahas mengenai wisata sejarah dan religi yang ada di jogja.
Wisata Religi Jogja antara lain :
1. Masjid Gedhe Kauman
   Sejarah keberadaan Masjid Gedhe Kauman tidak bisa dilepaskan dari Kraton Kasultanan Yogyakarta sebagai kerajaan Islam dalam perundingan Giyanti pada tahun 1755. Masjid Gedhe Kauman berdiri 18 tahun kemudian setelah perjanjian Giyanti.  Keistimewaan Masjid Gedhe Kauman adalah satu-satunya masjid raya di Indonesia yang berumur lebih 200 tahun menyimpan begitu banyak potensi sejarah di dalamnya.masjid ini beralamat di Kampung Kauman, Kelurahan Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta.



2. Gereja Ganjuran
     Kompleks Gereja Ganjuran terletak di Desa Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul, sekitar 20 km arah selatan Yogyakarta.Dari tahun ke tahun Gereja Ganjuran pun mengalami beberapa kali pemugaran. Pada Mei 2006, Gereja Ganjuran hancur lebur akibat gempa bumi. Akhirnya gereja dibangun ulang dan menjadi seperti saat ini. Pendopo gereja dikerjaan langsung oleh pihak Keraton Yogyakarta. Bahkan mereka mendatangkan pemahat khusus supaya mendapatkan hasil yang mirip dengan keraton. Atap gereja yang berbentuk tajug dihiasi dengan salib besar. Altar dihiasi dengan relief Yesus Sang Raja yang duduk di singgasana serta Bunda Maria yang sedang memangku bayi Yesus, semuanya mengenakan kostum dan mahkota jawa, berbeda dengan patung-patung yang selama ini ada.

       

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib